Sungai Dinoyo Meluap Genangi Pemukiman Warga, Koramil 0824/13 Rambipuji Bersama Aparat Terkait Turun Ke Lapangan

    Sungai Dinoyo Meluap Genangi Pemukiman Warga, Koramil  0824/13 Rambipuji Bersama Aparat Terkait Turun Ke Lapangan

    JEMBER – Pasca hujan lebat disertai angina dan petir pada Jum’at 24/02/2023 sekitar pukul 14.00-15.00 Wib kemarin,  beberapa sungai mengalami peningkatan debit air, hingga meluap menggenangi pemukiman warga, dinataranya Kali Jompo yang alirannya melintasi Kota Jember dan Sungai Dinoyo yang alirannya melintasi wilayah Kecamatan Rambipuji.

    Dari luapan sungai Dinoyo, menggenangi sejumlah pemukiman warga Desa Rambigundam Kecamatan Rambipuji Kabupaten Jember, Koramil 0824/13 Rambipuji dipimpin oleh Danramil langsung turun kelapangan berbaur bersama tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jember dan relawan lainnya.

    Menurut Danramil 0824/13 Rambipuji Kapten Cba Nur Ismoyono, yang baru berhasil kami wawancarai pada Sabtu 25/02/2023 menyatakan, bahwa kejadian kemarin dengan adanya hujan lebat sekitar jam 14, 00 Wib, selang setengah jam kemudian baru terjadi luapan, yang merendam 2 dusun padat penduduk, yaitu Dusun Krajan dan Dusun Krajan Tempean.

    Kita langsung mengajak anggota bersama Kapolsek dan lain-lainnya langsung turun ke lapangan, untuk melakukan pendataan dan memberikan rasa tenang kepada masyarakat, di dua dusun tersebut, namun seiring berhentinya curah hujan, air genangan berangsur-angsur surut..Jelas Danramill.

    Sementara itu Dandim 0824/Jember Letkol inf Rahmat Cahyo Dinarso, saat kami konfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut, hanya dirinya hanya sempat mendatangi lokasi terdekat yaitu di Kali Jompo, karena cuaca keburu petang.

    Saya pada intinya sangat berterima kasih kepada jajaran yang pro aktif melakukan upaya tanggap darurat ke lapangan, dan memberikan rasa tenang kepada masyarakat. Yang penting ini, kalua ada kejadian diwilayah jajaran sudah saya perintahkan untuk turun secepatnya, minimal kita hadir untuk memberikan rasa tenang kepada masyarakat yang tertimpa, Tegas Dandim 0824/Jember, (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/24 Ambulu Ikuti Supervisi...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/24 Ambulu Karya Bakti TNI Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Koperasi Nasional, Dari Desa untuk Indonesia yang Lebih Berdikari
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik
    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Hendri Kampai: Kampung Tematik Produktif, Langkah Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional

    Ikuti Kami